Situbondo.edukasi news
Dengan rasa solidaritas yang tinggi para wartawan dan LSM Situbondo yang bergabung dalam aksi solidaritas Jurnalis dan LSM turun jalan menolak kekerasan terhadap jurnalis yang di laksanakan hari rabu tanggal 21 September 2011 di depan Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Situbondo dengan kekuatan aksi tersebut di ikuti sebanyak kutang lebih seratus Orang. Kekuatan Wartawan itu langsung di kordinir oleh ketua ALJI Kabupaten Situbondo Hari Atmoko dan di dukung oleh beberapa media Elektrinik yaitu Samsul dari TV One dan juga beberapa LSM seperti Yunus Pramudya DH dari LSM JCW ( Jawa Coruption Word ) Junaidi Rofi dari LSM Tranparansi . Mereka itu menolak dengan adanya perlakuan Para Sisiwa SMAN 6 Jakarta terhadap para wartawan yang sedang bertugas di lapangan .Setelah mengadakan orasi penolakan kekerasan di depan kantor Dinas Pendidikan para peserta Aksi damai Solidaritas Jurnalis dan LSM Situbondo langsung menuju Ke Mapolres Situbondo dan rencana akhir dari pelaksanaan turun jalan tersebut akan di lakukan di halaman kantor DPRD kabupaten Situbondo , jelas ketua ALJI
Menurut Hari Atmoko Ketua ALJI mengatakan kepada Wartawan dalam kesibukannya di tengah- tengah demonya bahwa hal itu adalah sebuah tindakan tidak terpuji dan melanggar UU no 40 tahun 1999 pasal 18 , jadi di harapkan kepada pihak berwajib untuk menindak secara tegas dan sampai tuntas bagi pelaku kekerasan itu.
Mengingat bentrokan antara siswa SMAN 6 dengan para wartawan itu tidak patut terjadi Namun kali ini jumlah siswa yang menyerbu para wartawan jauh lebih besar lagi. Jumlah siswa tersebut diperkirakan lebih dari 200 orang siswa. Posisi wartawan pun terjepit dan berada di tengah-tengah kerumunan para siswa. Ratusan siswa SMAN 6 datang dari dalam sekolah melalui pintu utama dan dari arah perempatan Bulungan.
Rupanya siswa banyak yang keluar dari pintu samping sekolah dan berkumpul di Jalan Bulungan Raya. Jumlah polisi yang minim pun membuat bentrokan sulit untuk dihindari. Polisi sempat mengeluarkan tiga kali tembakan peringatan. Aksi brutal para siswa ini membuat para wartawan lari menyelamatkan diri, namun mereka tetap dikejar oleh para siswa. Wartawan Republika yang meliput aksi ini turut lari menyelamatkan diri ke Blok-M Mal
Aksi demonstrasi para wartawan digelar sejak tadi pagi di depan SMA 6. Mereka menuntut pertanggung jawaban pihak sekolah atas insiden pengeroyokan para siswa SMA 6 terhadap wartawan Trans 7, Oktaviardi, saat meliput peristiwa tawuran beberapa hari lalu.
Dengan kejadian itu maka para jurnalis yang tergabung dalam solidaritas Jurnalis dan LSM di Situbondo mengadakan aksi damai agar tidak terjadi lagi seperti pengalaman pahit yang di alami mereka , khususnya di daerah Situbondo. ( As’ari/johan)